SURABAYA – Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur (BPS Jatim), Dadang Hardiwan menjelaskan,kelompok pengeluaran yang mengalami inflasi tertinggi adalah kelompok pendidikan sebesar 4,04 persen, diikuti kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 0,71 persen.

“Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga secara umum, yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran. Dari sebelas kelompok pengeluaran, delapan kelompok mengalami inflasi dan tiga kelompok lainnya mengalami deflasi.”jelas Dadang di Surabaya Kamis (1/9)

Menurutnya dari delapan kota IHK di Jawa Timur, satu kota mengalami inflasi dan tujuh lainnya mengalami deflasi.

“Inflasi terjadi di Kota Surabaya sebesar 0,26 persen, sedangkan defasi terdalam terjadi di Kabupaten Sumenep sebesar 1,13 persen dan defasi terendah terjadi di Kota Kediri sebesar 0,01 persen.”ujarnya

Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga secara umum, yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran.

“Dari sebelas kelompok pengeluaran, delapan kelompok mengalami inflasi dan tiga kelompok lainnya mengalami deflasi.”kata Dadang

Tidak hanya kelompok pendidikan, inflasi di Jawa Timur juga dipengaruhi kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 0,71 persen, kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 0,49 persen, kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 0,44 persen, kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 0,43 persen, kelompok transportasi sebesar 0,28 persen, kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 0,24 persen, dan kelompok kesehatan sebesar 0,15 persen.

Ditambahkan Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur (BPS Jatim), Dadang Hardiwan, adapun kelompok yang mengalami deflasi terdalam adalah kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 1,72 persen, diikuti kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 0,16 persen serta kelompok informasi, komunikasi, dan Jasa sebesar 0,04 persen.

“Tingkat inflasi tahun kalender Agustus 2022 sebesar 4,05 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Agustus 2022 terhadap Agustus 2021) tercatat sebesar 5,20 persen.”pungkas Dadang(hp)

foto istimewa

Sharing is caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *